Breaking News

September 6, 2019

Mahasiswa Eka Sakti dan Warga Manggopoh Lakukan Penghijauan



FS.Agam(SUMBAR) - Manggopoh adalah salah satu Nagari di Kecamatan Lubuk Basung  yang terus melakukan innovasi. Salahsatunya melalui Pemerintah Nagari dan Karang Taruna Siti Manggopoh Kecamatan Lubukbasung Kabupaten Agam, bersama mahasiswa Eka Sakti Padang dan masyarakat setempat lakukan penanaman pohon mahoni di sepanjang Sungai Aur Kajai Pisik sebagai penahan abrasi badan jalan di dekat aliran sungai tersebut, Kamis (05/09).

Tak hanya melakukan penghijauan, pada momen itu juga dilakukan penyemaian bibit ikan nila sebanyak 5000 ekor yang diperoleh dari Balai Bibit Ikan Kabupaten Agam.

Dalam kegiatan itu , Wali Nagari Manggopoh mengatakan kegiatan ini selain penghijauan juga untuk menjaga lingkungan  sepanjang aliran sungai Aur. "Selain lingkungan kita terjaga, jalan yang kita lewati juga menjadi hijau dan teduh dan juga mengurangi  longsornya badan jalan  ketika hujan melanda"demikian jelasnya.

Sementara untuk bibit ikan yang di tebar di lubuk larangan akan di jadikan masukan bagi pemuda setempat.

“Kepada masyarakat kita himbau agar senantiasa menjaga dan merawat tanaman maupun ikan yang sudah ditebar ini. Dimana nantinya akan mendapatkan hasil yang baik bagi masyarakat,” harap Walinagari Manggopoh.
(def).

About Me


Bofet%2BHP
BOFET HARAPAN PERI JL. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
SELAMAT DATANG DI SEMOGA BERMANFAAT!