Breaking News

December 11, 2019

Lantamal II Padang Kembali Lakukan Kegiatan Peduli Masyarakat



FS.Padang(SUMBAR) - Pangkalan Utama TNI AL (Lantamal) II Padang kembali melakukan berbagai kegiatan terhadap masyarakat pesisir. Masyarakat di berikan berbagai bentuk pelayanan kesehatan gratis, Rabu (11/12). Ini merupakan salah satu bentuk tugas TNI dalam hal ini TNI AL dalam saat damai. Selalu bersama rakyat, dan membantu rakyat baik dalam bhakti kesehatan maupun dalam bentuk kegiatan sosial lainya.

Beberapa kegiatan yang dilakukan oleh Lantamal II ini, merupakan rangkaian dari memperingati Hari Nusantara ke 62 pada tanggal 13 Desember 2019 ini. Kegiatan bhakti kesehatan yang dilaksanakan di MTsN Padusunan di Pasir Pauh Pariaman Tengah, dihadiri Komandan Lantamal II Padang Laksamana Pertama TNI Dafit Santoso, langsung membuka secara simbolis juga di hadiri, Dr Genius Umar. M. Si. (Walikota Pariaman) Drs. Mardison Mahyuddin. M.M (Wakil Walikota Pariaman), Kolonel Laut (K) Gigih Imanta (Kadiskes Koarmada I), Asisten Danlantamal, Kadiskes Lantamal II, dan undangan lainya.

Danlantamal II dalam sambutanya menyampaikan Harnus merupakan perwujudan dari Deklarasi Juanda yang di anggap sebagai Drklarasi Kemerdekaan Indonesia ke 2. Melalui deklarasi kemerdekaan tersebut Indonesia merajut dan mempersatukan kembali wilayah dan lautan yang luas menyatu menjadi jwsatuan yang utuh dan berdaulat. dengan Tema " Nusantaraku Berdaulat Indonesiaku  Maju"
Kegiatan bakti Kesehatan yang dilakukan berupa Pengobatan umum, Pengobatan gigi, Khitanan, Pelayanan KB, Donor darah dan Pemberian kaca mata gratis dan pemberian sembako. Tenaga kesehatan yang melakukan bhakti kesehatan terdiri dari Diskes Lantamal, Diskes Koarmada1 dan tenaga Kesehatan dari Lanud Sutan Syarir Padang.

Ditempat terpisah Danlantamal meresmikan Mushola Raudhatul U'lum yang berada di sekolah SMK 3 Pariaman. Mushola ini selesai di renovasi program dari karya Bhakti TNI semester II TA. 2019 yang di mulai dari tanggal 19 November sampai dengan 12 Desember 2019. Danlantamal dalam sambutanya, mengatakan, Mushola Raudhatul U'lum ini direnovasi hasil karya bhakti TNI dalam hal ini Dinas Potensi Dan Pembinaan Maritm TNI AL melakukan kegiatan ini. 

Sebelumnya Mushola Darul Rahma di Nagari Ulakan Tapakis Padang Pariaman dan Mushola Al Muhajirin di Desa Ampalu Kecamatan Pariaman Utara. Sedangkan Mushola Raudhatul U'lum ini berada di Desa Manggung berada di lokasi SMK 3 Pariaman. Danlantamal berpesan kepada para siswa SMK 3 atau kepada Taruna dan Taruni, manfaakan Mushola ini dengan maksimal. Ini merupakan pintu menuju sorga dalam kita melaksanakan ibadah. Sebelum Danlantamal memberikan sembako kepada masyarakat sekitar yang merupakan masyarakat binaan Lantamala II dilakukan penandatangani prasasti tanda di resmikanya Mushola Raudhatul U'lum.

#Dispen Lantamal II.

No comments:

Post a Comment

About Me


Bofet%2BHP
BOFET HARAPAN PERI JL. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
SELAMAT DATANG DI SEMOGA BERMANFAAT!