Breaking News

February 17, 2020

Stabilkan Harga Bawang Putih, Pemko Sawahlunto Segera Gelar Operasi Pasar



FS.Sawahlunto(SUMBAR) - Harga Komoditas Bawang Putih disejumlah pasar bebapa pekan terakhir ini mengalami kenaikan yang cukup signifikan. Hal ini tentunya membuat pedagang dan juga para konsumen mengeluhkan keadaan tersebut.

Menyikapi kenaikan harga komoditas Bawang Putih yang terus melambung tersebut, Pemerintah Kota (Pemko) Sawahlunto, Sumatera Barat berencana menggelar Operasi Pasar. Operasi pasar akan dilaksanakan dengan memasok 1 ton Bawang Putih dengan harga jual Rp.32.000,-/Kg. Dengan kisaran harga tersebut diperkirakan sesuai dengan daya beli maayarakat dan pedagang pun tidak merasa kesulitan dalam memperjualbelikan barang dagangannya.

Operasi Pasar akan digelar Rabu, 19 Februari 2020 di halaman GPK.

Menurut keterangan Andy Rastika, MM yang merupakan Kabid Ketahanan Pangan Kota Sawahlunto mengungkapkan bahwa Operasi Pasar tersebut ditujukan untuk menstabilkan harga Bawang Putih di Pasaran yang akhir-akhir ini melonjak hingga menembus harga 60 ribu/Kg.

Kenaikan harga bawang putih ini berimbas terhadap laju Inflasi di Sumatera Barat.

"Di bulan Januari saja Inflasi Sumbar sudah mencapai 0,6%. Karena itu Pemko Sawahlunto segera mengambil tindakan. Salah satunya adalah bekerjasama dengan Dinas Ketahanan Pangan Provinsi dalam msnyediakan stok 1 ton bawang putih" kata Andi menjelaskan.

Tindakan ini sesuai dengan prosedur  dimana ketika terjadi lonjakan harga barang 25% atau lebih, maka pemerintah harus segera melakukan operasi pasar, untuk menstabilkan harga.

Semoga dengan tindakan Operasi Pasar harga Bawang Putih segera stabil, begitupun dengan harga-harga komoditas lainnya serta dapat mengurangi Inflasi di Sumatera Barat.(Z.Z/Y)

No comments:

Post a Comment

About Me


Bofet%2BHP
BOFET HARAPAN PERI JL. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
SELAMAT DATANG DI SEMOGA BERMANFAAT!