Breaking News

March 7, 2020

LTPMI Tingkat Provinsi Sumbar Digelar di Bumi Perkemahan Pagaruyung


FS.Tanah Datar(SUMBAR)-Lomba Tangkas Pramuka Madrasah Ibtidaiyah (LTPMI) Tingkat Provinsi Sumatera Barat Tahun 2020  kali ini digelar di bumi perkemahan Pagaruyuang, Batusangkar selama Empat hari, yang dimulai pada tanggal  05 Maret 2020 kemaren  s/d  08 Maret 2020 mendatang. Acara ini digelar dengan tujuan meningkatkan wawasan dan ilmu pengetahuan tentang kepramukaan bagi siswa Madrasah Ibtidaiyah, disamping itu dapat memupuk rasa disiplin, bertanggung jawab dan hidup mandiri dalam menghadapi tantangan hidup.

Acara Pembukaan yang dilaksanakan Kamis, 05 Maret 2020 kemaren diawali dengan Pembukaan oleh Rika Maria, MA dilanjutkan dengan Tari Pasambahan dari Siswa dari MTsN 10 Tanah Datar dan Pembacaan Kalam Illahi  oleh siswa MTsN 6 Tanah Datar, menyanyikan Hymne dan Mars Madrasah serta Doa  dari Siswa MTsN 5 Tanah Datar.

Drs. H. Syamsul Arifin, M.M.Pd yang menyampaikan Laporan Panitia Pelaksana mengucapkan terima kasih atas kerja sama yang baik dari segenap Panitia sehingga acara LTPMI ini bisa berlangsung dan semoga lancar hingga acara selesai.


Sambutan Kakankemenag Tanah Datar yang disampaikan Drs. H. Alizar Chan, M.Ag menghimbau agar kegiatan perkemahan pramuka ini mampu meningkatkan wawasan dan ilmu pengetahuan tentang kepramukaan bagi siswa Madrasah Ibtidaiyah, disamping itu dapat memupuk rasa disiplin, bertanggung jawab dan hidup mandiri dalam menghadapi tantangan hidup. 

Drs. Alizar Chan juga  menyampaikan agar pimpinan kontingen dan segenap panitia dapat menanamkan nilai-nilai ukhuwah dan sportivitas dalam mengikuti kegiatan lomba dan semangat berprestasi kepada siswa Madrasah sejak sedini mungkin melalui kegiatan kepramukaan. 

Sementara itu  Bupati Tanah Datar  yang diwakili Staf Ahli Bidang  Pembangunan, Pendidikan, Hukum dan Politik  menyampaikan rasa bangga dan apresiasi yang tinggi atas terselenggaranya acara LTPMI ini.Semoga dengan diselenggarakannya acara ini dapat menjalin silaturahmi dan memupuk rasa persaudaraan serta menumbuhkan karakter yang baik kepada siswa.

Upacara Pembukaan LTPMI dipimpin langsung oleh Komandan Upacara H. Hendri, S.Ag, M.Pd yang merupakan Kepala Kantor Wilayah Kemenag Provinsi Sumatera Barat.
Pembukaan LTPMI ini dihadiri oleh Seluruh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten/Kota se-Sumatera Barat, Kwarda Sumbar, Forkopinda,  Kwarcab 0304 Tanah Datar, Kepala Madrasah Se- Kabupaten Tanah Datar, Pengurus K3MI se Sumbar serta undangan lainnya.

Jumlah peserta  dalam acara ini adalah 18 peserta, 2 pendamping, 1 pinkon per Kabupaten/Kota. (ppwi-td-ZZ/ard)

No comments:

Post a Comment

About Me


Bofet%2BHP
BOFET HARAPAN PERI JL. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
SELAMAT DATANG DI SEMOGA BERMANFAAT!