Breaking News

April 8, 2020

Kabar Gembira, 1 Orang PDP di Sawahlunto Dinyatakan Negatif Covid-19.


FS.Sawahlunto(SUMBAR)-Meskipun sempat menjadi kekhawatiran masyarakat dan jajaran Pemko Sawahlunto, namun kabar baik akhirnya muncul. Masyarakat dan Pemko Sawahlunto seolah-olah mendapatkan angin segar yang menyejukkan jiwa. Pasalnya 1 orang Pasien Dalam Pemantauan (PDP)  dinyatakan Negatif Corona. 

Sesuai hasil pemeriksaan Pusat Diagnostik dan Riset Penyakit Infeksi pada Laboratorium Biomedik Fakultas Kedokteran Universitas Andalas, dinyatakan bahwa 1 orang Pasien PDP di Sawahlunto hasil pemeriksaannya adalah negatif Covid - 19. Artinya, 1 orang PDP yang kini telah meninggal dunia tersebut tidak terbukti secara medis terjangkit oleh virus Corona. 

Terkait hal tersebut Kepala Rumah Sakit Umum Daerah  (RSUD) Kota  Sawahlunto, dr. Adrianof menyampaikan bahwa pihak Laboratorium Biomedik Fakultas Kedokteran Unand telah mengirimkan berkas hasil pemeriksaan terhadap 1 orang PDP Kota Sawahlunto tersebut pada Selasa malam, 07 April 2020.

"Kita baru menerima berkas laporannya, bernomor 36/04/PDRPI - FK/2020 perihal hasil pemeriksaan Covid - 19 terhadap PDP dari Kota Sawahlunto. Hasilnya dinyatakan disitu adalah ; negatif," sebut dr. Adrianof, Rabu, 08 April 2020.

Kemudian dr. Adrianof menceritakan riwayat medis PDP yang telah menutup usianya pada Jum'at 03 April 2020 lalu itu. PDP berjenis kelamin perempuan dengan umur 50 tahun tersebut dirawat intensif di RSUD Sawahlunto dengan keluhan batuk dan sesak nafas. 

Berdasarkan pada pemeriksaan medis di RSUD Sawahlunto yaitu rontgen thorax dan anamnesa, diketahui pada paru - paru pasien terdapat infeksi disebabkan bakteri. Hasil pemeriksaan lainnya, gula darah pasien juga tercatat di atas normal. 

"Karena memang pasien ini bermasalah dengan Infeksi Saluran Pernafasan Atas (ISPA) yang juga menjadi salah satu gejala Covid - 19, itulah yang membuat status pasien ditetapkan sebagai PDP. Saat sampel untuk pemeriksaan terhadap Covid pasien ini masih dalam proses di Laboratorium Biomedik Unand, ternyata pasien sudah terlebih dahulu meninggal dunia," tutur Adrianof menceritakan. 

Hasil pemeriksaan tersebut mempertahankan posisi Sawahlunto sampai Rabu O8 April 2020 ini tetap tidak ada satu orang pun warga 'Kota Arang' tersebut yang positif terjangkit Covid - 19 . 

Menerima laporan dari Laboratorium Biomedik Unand tersebut, Walikota Sawahlunto Deri Asta menyampaikan rasa syukur bahwa ternyata PDP Sawahlunto kemaren itu negatif dari Covid. 

"Alhamdulillah, tidak ada warga kita yang positif Corona. PDP kita kemaren ini baru keluar hasil pemeriksaannya dinyatakan negatif," kata Walikota. 

Walikota Deri Asta pun berharap kabar baik itu disampaikan ke tengah - tengah masyarakat, karena beberapa waktu belakangan sempat beredar isu bahwa PDP Sawahlunto itu positif Covid-19 .. 

"Kita berharap kabar baik ini menjadi sitawa sidingin juga bagi keluarga almarhumah. Kemaren karena kebetulan sakit beliau gejalanya mirip dengan Covid kan sempat beredar isu simpang siur di masyakarakat kalau beliau positif. Nah ini kan sudah jelas dinyatakan negatif, hasil pemeriksaan resmi dari Laboratorium Biomedik Unand inilah yang harus kita percayai," ujar Walikota Deri Asta.

Mekipun demikian, Wali Kota Deri Asta tidak lupa mengingatkan agar masyarakat tetap waspada dan tetap mematuhi himbauan Pemerintah dalam mencegah dan melawan Covid-19 diantaranya dengan mencuci tangan dengan sabun sesering mungkin, menjaga kebersihan diri dan lingkungan serta menerapkan pola hidup bersih serta tetap memohon pertolongan Allah SWT, dengan selalu menjalankan perintah-Nya dan menjauhi larangannya. Dengan demikian kecil kemungkinan masyarakat akan terjangkit wabah Covid-19 .(Z.Z.Dt.Malako)

No comments:

Post a Comment

About Me


Bofet%2BHP
BOFET HARAPAN PERI JL. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
SELAMAT DATANG DI SEMOGA BERMANFAAT!