Breaking News

April 10, 2020

Pedagang Pasar Talawi, Sawahlunto Keluhkan Sepinya Pengunjung


FS.Sawahlunto(SUMBAR)-Penyebaran Wabah Covid-19 menyebabkan lemahnya berbagai sektor kehidupan. Hal tersebut mempengaruhi kehidupan sosial masyarakat, salah satunya adalah sektor ekonomi yang mengalami penurunan.

Pasar Talawi yang merupakan salah satu pasar rakyat cukup besar di Kota Sawahlunto, Sumatera Barat biasanya  rame pengunjung baik hari pasar maupun hari-hari biasanya karna pasar Talawi sudah dibilang pasar rakyat modren. Pasar ini dikunjungi setiap hari oleh masyarakat Talawi maupun masyarakat sekitar Kecamatan Talawi,  bahkan daerah tetangga juga ikut meramaikan pasar Talawi, sehingga membuat pasar Talawi salah satu pasar faforit bagi pedagang buat menjajakan segala dagangan di Pasar Talawi.

Namun akhir-akhir ini, sejak mewabahnya Virus Covid-19 Pasar Talawi mulai sepi pengunjung, bahkan terlihat lesu pembeli. Terlebih setelah situasi Covid-19 makin mencekam dan  terbitnya himbauan Pemerintah Pusat maupun Daerah untuk membatasi diri  dan menjaga jarak supaya terhindar dari terpapar penyakit menular dan mematikan CoviD-19.


Akibatnya  tak banyak lagi masyarakat yang berbelanja dan meramaikan pasar Talawi. Tentunya hal tersebut berakibat fatal pada roda perokonomian pedagang khususnya di Pasar Talawi.

Seperti yang diungkapkan Dedi, salah satu Pemilik Konter  di Pasar Talawi kepada fokussumatera.com Jum’at, 10 April 2020. Dedi mengungkapkan ‘’sejak adanya Virus Corona ini sangat terasa sekali bagi kami para pedagang, berkurangnya omset pendapatan disebabkan pengunjung pasar untuk berbelanja sudah tak seramai waktu sebelum ada virus. Pada hari-hari  pasar biasanya kami sangat mengharapkan sekali keuntungan dan penjualan yang lumayan, tetapi sekarang sudah sepi seperti hari biasanya saja. Karna orang malas ke pasar dan memilih tempat yang terdekat dari rumah, agar mereka gak berisiko tertular’’ ujar Dedi mengeluhkan nasibnya sebagai pedagang.

Sedangkan di lokasi lain di pasar Talawi ‘’Buk D’’  juga mengatakan hal yang sama. Sebagai pedagang minuman ia sangat merasakan anjloknya jual beli sejak adanya Virus Corona.

‘’Sehingga boleh dibilang tidak ada lagi orang yang duduk minum di warung saya, jadi apa yang harus kami lakukan lagi, satu sisi kami butuh kebutuhan sehari-sehari,  tapi kami juga butuh sehat dan takut dengan penyakit mematikan ini. Jadi kami pedagang di pasar Talawi sangat membutuhkan kan perhatian juga baik sekarang maupun nanti setelah berakhir musibah ini, karna buat memulai usaha lagi tentu kami butuh modal lag’’ ujarnya.

Masyarakat khususnya yang terdampak langsung dengan adanya kebijakan Pemerintah terkait dengan Penanganan dan Pencegahan Virus Corona ini tentunya berharap ada kebijakan Pemerintah baik Pusat maupun Daerah yang dapat membantu meringankan beban perekonomian mereka. (Z.Z.Dt.Malako)

No comments:

Post a Comment

About Me


Bofet%2BHP
BOFET HARAPAN PERI JL. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
SELAMAT DATANG DI SEMOGA BERMANFAAT!