Breaking News

May 1, 2020

Tunjang Proses Kuliah Daring, UNP Berikan Paket Internet Gratis Pada 25.000 Mahasiswa


FS.Padang(SUMBAR)-Untuk meningkatkan pelayanan perkuliahan secara daring, Universitas Negeri Padang (UNP) telah memberikan paket internet Telkomsel gratis kepada 25.000 mahasiswa-mahasiswi untuk tahap pertama hingga hari ini. 

"Untuk tahap 2 berikutnya, UNP akan memberikan kepada 35.000 mahasiswa-mahasiswi paket internet telkomsel tersebut," kata Rektor UNP Prof. Ganefri, Ph.D., Rabu (29/4) kemaren.

Lebih lanjut Rektor Prof. Ganefri, Ph.D. menjelaskan bahwa setiap mahasiswa UNP mendapatkan paket internet Telkomsel sebanyak 10 gb secara gratis setiap bulan karena dibayarkan oleh Universitas Negeri Padang.

Rektor UNP, Prof. Ganefri, Ph.D

"Untuk mendapatkan paket internet Telkomsel sebanyak 10 gb setiap bulan tersebut, mahasiswa mengisi survei yang terdapat pada portal akademik setiap mahasiswa. Dan mahasiswa harus mengisi survei tersebut dan setelah itu mahasiswa menerima paket 10 gb melalui kartu Telkomsel mahasiswa tersebut," jelas Rektor Prof. Ganefri, Ph.D.

Rektor Prof. Ganefri, Ph.D. menambahkan untuk memenuhi kebutuhan mahasiswa Universitas Negeri Padang dalam perkuliahan daring melalui aplikasi e-learning UNP, pada tahap kedua Universitas Negeri Padang segera menambahkan sehingga menjadi 35.000 mahasiswa memperoleh paket internet telkomsel tersebut.

Dalam pantauan wartawan pada media sosial seperti grup WA, facebook, instagram, dll., mahasiswa Universitas Negeri Padang bersyukur dan mengucapkan terima kasih kepada Rektor Prof. Ganefri, Ph.D. atas kebijakan yang menyediakan 10 gb paket internet telkomsel secara gratis tersebut. (ET/Humas UNP)

No comments:

Post a Comment

About Me


Bofet%2BHP
BOFET HARAPAN PERI JL. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
SELAMAT DATANG DI SEMOGA BERMANFAAT!