Breaking News

June 22, 2020

Wisuda ke-119, UNP Universitas Pertama Diluar Pulau Jawa Gunakan Tanda Tangan Digital


FS.Padang(SUMBAR)-Universitas Negeri Padang (UNP) menggelar wisuda ke - 119 secara virtual di Auditorium Kampus utama UNP di Air Tawar Padang, Minggu (21/6/2020). Acara wisuda menggunakan  video konferensi dan juga disiarkan melalui youtube mengingat saat ini kondisi masa pandemi Covid-19.

Pada wisuda kali ini, sebanyak 869 lulusan yang terdiri dari diploma Srata 1, Srata 2 dan Program Doktoral dilakukan dengan pembacaan nama-nama para mahasiswa yang hanya bisa menghadiri melalui zoom metting.

Rektor UNP, Prof. Drs. H. Ganefri, ph.D sebelumnya menyampaikan maaf atas pelaksanaan wisuda tanpa dihadiri para lulusan dan keluarganya karena kondisi yang belum memungkinkan untuk dapat berkumpul.


"Dan  dimasa  new normal (tatanan baru) ini, kami harapkan 869  lulusan yang diwisuda bisa menjadi sarjana yang mampu menumbuhkan kepekaan terhadap lingkungan kehidupan bermasyarakat di negara RI dengan mengamalkan nilai nilai yang terkandung dalam Pancasila sebagai dasar negara RI," pungkas Ganefri.

Ganefri menerangkan, UNP merupakan perguruan tinggi pertama di luar pulau Jawa yang menerapkan Digital Signature (tanda tangan digital) untuk ijazah bagi semua lulusannya.

"Ini merupakan kemudahan yang didapat oleh alumni. Selain tidak perlu lagi melegalisir ijazahnya, karena bisa dicetak dalam versi pdf, juga penyimpanannya juga lebih aman,” kata Ganefri.

Ditambahkan Prof. Ganefri, ijazah bertanda tangan digital ini akan diberlakukan untuk seterusnya, meski pandemi Covid-19 telah berakhir. Karena tanda tangan digital ini telah dilegalkan pemerintah.

“Mulai tahun ini untuk seterusnya, kita sudah menerapkan tanda tangan digital untuk ijazah semua lulusannya. Nanti akan dikirimkan ke email setiap wisudawan dalam versi pdf, dan mereka tinggal mencetak kapan diperlukan. Tidak perlu lagi dilegalisir," tutup Ganefri.(dan)

No comments:

Post a Comment

About Me


Bofet%2BHP
BOFET HARAPAN PERI JL. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
SELAMAT DATANG DI SEMOGA BERMANFAAT!