Breaking News

September 10, 2020

Pemdes Talago Gunuang, Sawahlunto Goro Bersihkan Rumah Warga yang Diterpa Angin Kencang


FS.Sawahlunto(SUMBAR)-Disebabkan cuaca yang cukup ekstrim beberapa hari ini,membuat beberapa pohon tumbang dan menimpa rumah penduduk. Di desa Talago Gunung, Kecamatan Barangin, Kota Sawahlunto  dua rumah warga  terkena bencana. Tepatnya di Dusun Ladang Laweh dan  Dusun Guguk Balang.

Kedua rumah warga ini mengalami rusak berat karena atap bangunan rumah berterbangan dibawa angin kencang malam kemaren’’ ujar Ketua BPD gesa Talago Gunuang.

Menindak lanjuti kejadian musibah bencana ini, Kepala Desa Talago Gunung Alfi Saputra  langsung mengambil langkah untuk memberikan bantuan kepada warganya. Pemerintah Desa bersama semua unsur bahu-membahu, bergotong-royong  membersihkan dan mengamankan area bencana. Selain itu puhak Desa juga   memberikan bantuan berupa sembako kepada keluarga David di Dusun Ladang Laweh dan Keluarga Mardayulis di Dusun Guguk Balang yang terkena bencana.

‘’Mendengar adanya usibah ini, pihak Pemerintah Desa bersama unsur yang ada di Desa Talago Gunuang langsung tanggap, turun ke lokasi memberikan bantuan’’ jelas Kepala Desa  Talago Gunuang Alfi Saputra, S.Kom kepada fokussumatera.com, Kamis, 10 September 2020 pagi ini.

Alfi Saputra menyatakan sangat prihatin atas kerugian materi yang dirasakan masyarakat di Desa nya. ‘’Korban Alhamdulillah tidak ada, karna penghuni rumah sudah terlebih dahulu dapat menyelamat kan diri dari amukan material bangunan atap rumah yang berserakan’’ tambah Alfi.

‘’Semoga bantuan yang diberikan bisa meringankan beban yang dirasakan warga dan kedua keluarga ini bisa bersabar atas musibah yang dirasakan’’ tambahnya lagi.

‘’ Rasa gotong-royong masyarakat untuk tetap membantu segala macam musibah dan rasa peduli sesama di desa Talago Gunung sangat lah tinggi, semoga tetap terjalin rasa peduli kemanusiaan ini sampai kapan pun. Apalagi di desa Talago Gunung sangat kuat adat istiadatnya, ini menunjang kearifan dalam semua hal termasuk bencana ,sehingga cepat terbantu dan diperhatikan’’  pungkas Alfi Saputra. (Z.Z.Dt.Malako)

No comments:

Post a Comment

About Me


Bofet%2BHP
BOFET HARAPAN PERI JL. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
SELAMAT DATANG DI SEMOGA BERMANFAAT!