Breaking News

September 5, 2020

Tim Fakultas Pertambangan UNP Teliti "Gua Janjian" Sawahlunto


FS.Sawahlunto(SUMBAR)-"Gua Janjian" yang terletak di Desa Talago Gunuang, Kecamatan Barangin, Kota Sawahlunto memang memiliki nilai-nilai sejarah masa lampau yang unik. Ada wacana Gua Janjian akan dikembangkan menjadi Wisata Geologi.

Meurut informasi Humas Pemda Sawahlunto dalam rilisnya hari ini,  saat ini Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Lembah Sajonang sedang menggarap Gua Janjian di Desa Talago Gunuang sebagai kawasan wisata Edukasi Geologi. Mendukung itu, baru - baru ini tim peneliti geologi dari Fakultas Pertambangan Universitas Negeri Padang (UNP) telah datang melakukan penelitian dan pemetaan morfometri di Gua Janjian tersebut. 

Gua Janjian memang memiliki kandungan air dan keberagaman fauna. Hal itu diakui oleh Dosen UNP yang melakukan penelitian ke Gua itu yakni Harizona Aulia Rahman dan Riko Maiyudi seperti diceritakan kembali oleh Ketua Pokdarwis Lembah Sajonang Robert Petra, bahwa selain keberagaman fauna, Gua Janjian juga memiliki bekas - bekas bukti kehidupan manusia pra sejarah di masa lampau. 

Robert Petra pun telah memberikan laporan hasil kunjungan Fakultas Pertambangan UNP kepada Walikota Deri Asta, SH  Selasa 02 September 2020 kemaren. Saat ini Pokdarwis Lembah Sajonang sedang dalam tahap menyelesaikan pembangunan akses jalan dan sarana penunjang pariwisata di kawasan Gua Janjian itu. Selain itu Pokdarwis Lembanh Sijonang juga  akan  terus melakukan pendampingan dan sosialisasi terkhusus untuk membentuk karakter sapta pesona pariwisata pada para anggota Pokdarwis Lembah Sajonang.

Menerima laporan dari Pokdarwis Lembah Sajonang tersebut, Walikota Deri Asta memberikan apresiasi sekaligus ucapan terima kasih karena kepedulian Pokdarwis Lembah Sijonang terhadap sektor Pariwisata Kota Sawahlunto. Deri Asta juga katakan bahwa Pemko  akan terus memberikan dukungan.

"Masa - masa awal Gua Janjian ini mulai dirintis untuk pariwisata, saya kan sudah langsung mencoba masuk ke sana. Jadi sudah menyaksikan dan merasakan sendiri bahwa memang Gua Janjian ini punya potensi besar sebagai wisata edukasi geologi dan konservasi. Terimakasih Pokdarwis Lembah Sajonang yang telah memulai menggarap potensi tersebut, kita akan ikut mendukung melalui Dinas Pariwisata atau pun Dinas lain yang sesuai" kata Walikota Deri Asta. (Z.Z)

No comments:

Post a Comment

About Me


Bofet%2BHP
BOFET HARAPAN PERI JL. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
SELAMAT DATANG DI SEMOGA BERMANFAAT!