Breaking News

December 8, 2020

Ketua DPRD Sawahlunto Eka Wahyu : Mari Bersama Gali Potensi Daerah untuk Kemajuan Pembangunan Masyarakat dan Kota Sawahlunto


FS.Sawahlunto(SUMBAR)-
Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Sawahlunto Eka Wahyu, SE mengajak Pemerintah Kota  (Pemko) Sawahlunto beserta seluruah Steakholder agar lebih bersemangat menggali potensi daerah untuk kemajuan pembangunan masyarakat dan Kota Sawahlunto.

  

Hal tersebut disampaikannya dalam Sidang Paripurna  Istimewa DPRD yang digelar dalam rangka mengisi Rangkaian Peringatan Hari Ulang Tahun  (HUT)  Peringatan Hari Jadi Kota (HJK) Sawahlunto ke- 132, yang menurut keterangan Humas Kota Sawahlunto dalam rilisnya hari ini  digelar Selasa,  01 November 2020 di Ruang Rapat DPRD setempat.


Eka Wahyu, SE selaku Ketua DPRD  Kota Sawahlunto yang memimpin Sidang Paripurna tersebut berharap momen peringatan HJK  Sawahlunto ke -132 menjadi  motivasi Pemko beserta seluruh Steakholder agar lebih semangat mengali potensi daerah dan bekerjasama dalam mencapai sasaran program kegiatan untuk kesejahteraan masyarakat.


“ Dengan momen Peringatan HUT Kota Sawahlunto ini, mari bersama berkreasi dan berinovasi berbuat yang terbaik untuk pembangunan masyarakat dan Kota Sawahlunto” kata Eka.


Eka wahyu  juga mengucapkan terima kasih kepada masyarakat serta Pemerintah Daerah yang telah memberikan konstribusi dalam prestasi serta upaya dalam kemajuan Kota.


Sidang Paripurna juga diisi  dengan mendengarkan sejarah Kota Sawahlunto yang disampaikan oleh Ketua Lembaga Kerapatan Adat Alam Minangkabau (LKAAM) Kota Sawahlunto H.  Dahler Datuak Panghulu Sati. Selain itu juga dibacakan  Peraturan Daerah Nomor 9 tahun 2004 tentang Penetapan Hari Jadi Kota Sawahlunto oleh Sekretaris DPRD Dedi Ardona.


Hadir juga dalam acara  Wakil Ketua  DPRD Sawahlunto Jaswandi dan Elfi Rita Dewi; Walikota Deri Asta, Wakil Walikota Zohirin Sayuti, Sekdako dr. Ambun Kadri, MKM serta undangan lainnya. (Z.Z)

No comments:

Post a Comment

About Me


Bofet%2BHP
BOFET HARAPAN PERI JL. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
SELAMAT DATANG DI SEMOGA BERMANFAAT!