Breaking News

January 29, 2021

Diskominfo Asahan Sesalkan Pemutusan Jaringan Listrik

                                                           29 Januari 2021

FS.Asahan(SUMUT)-Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Asahan, H. Rahmat Hidayat Siregar, S.Sos MSi, menyesalkan atas tindakan pemutusan aliran listrik yang dilakukan PLN ULP Kisaran di Dinas Kominfo Kabupaten Asahan.

Kata Hidayat, sebelum pemutusan dilakukan, Dinas Kominfo sudah melayangkan Surat Permohonan Penundaan Pembayaran Rekening Listrik akibat proses di Simda dan SIPD belum sinkron yang mengakibatkan, pencairan uang belum bisa dilakukan.

Namun pihak PLN ULP Kisaran tidak menggubrisnya dan Tetap melakukan pemutusan pada hari ini, kata Hidayat, di ruang kerjanya, Jumat (29/1/21). Dengan tindakan pemutusan ini, menyebabkan pelayanan kepada masyarakat yang menggunakan jaringan Internet tidak dapat dilakukan.

“Termasuk Informasi Covid 19 melalui Running Teks Juga Lumpuh" tuturnya Hidayat. Hidayat, menjelaskan awal tahun ini, bukan hanya Kab Asahan, Kabupaten/kota dan provinsi seluruh Indonesia belum bisa melakukan pembayaran, karena ada perubahan aplikasi untuk laporan keuangan, yang sebelumnya namanya Simda dan diganti Sistem Informasi Pemerintahan Daerah (SIPD), dan aplikasi perubahan ini belum bisa digunakan," tuturnya Hidayat.

Namun, sekarang sudah ada petunjuk dari Menteri kembali lagi ke Simda tapi harus dihubungkan dengan SIPD. Sehingga seluruh Pemerintah Daerah di seluruh Indonesia masih mengerjakan itu, dan belum bisa digunakan karena masih dalam proses.

Hidayat juga mengatakan bahwa PLN adalah bagian dari pemerintah sebaikanya ikut berperan dalam hal ini, karena pada dasarnya Pemkab bukan tidak mau bayar. Melainka semata mata hanya karena keterlambatan sinkronisasi SIMDA dan SIPD. Manager PT PLN ULP Kisaran, Rosi Hasibuan saat dikonfirmasi oleh para awak media, Jumat (29/1/2021), mengatakan, kepada sejumlah 44 kantor di jajaran Pemkab.Asahan, bahwa berdasarkan standar operasional PLN telah mengeluarkan invoice untuk penagihan, namun tidak ditanggapi, sehingga dilakukan pemutusan sementara. (DR)

No comments:

Post a Comment

About Me


Bofet%2BHP
BOFET HARAPAN PERI JL. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
SELAMAT DATANG DI SEMOGA BERMANFAAT!