Breaking News

February 2, 2021

Usai Lantik DPC PPWI Sawahlunto, Ketum PPWI Wilson Lalengke, S.Pd, M.Sc.MA Resmikan Sekretariat PPWI Sawahlunto


FS.Sawahlunto(SUMBAR)-Selesai melantik Pengurus PPWI Sawahlunto, Ketua DPN PPWI Wilson Lalengke, S.Pd, M.Sc, MA meresmikan Sekretariat PPWI Sawahlunto yang terletak di Jalan Khatib Sulaiman, Desa Talawi Hilir, Kecamatan Talawi, Kota Sawahlunto, Sabtu (30/01/2021).


Peresmian Sekretariat ditandai dengan Pemotongan Pita dan Pemotongan yang dilakukan langsung oleh Ketua Umum Wilson Lalengke, S.Pd, M.Sc, MA didampingi Bendahara DPN PPWI Winarsih,Ketau DPD PPWI Sumbar Syafrizal Buya;  Ketua DPC PPWI Sawahlunto Z.Z.Dt.Malako;  Sekretaris Yendi Putra, S.Kom, M.Kom; Wakil Sekretaris Maryati, ST; Bendahara Resma Yunita dan beberapa Pengurus dan Anggota DPC PPWI Sawahlunto. 


Turut menyaksikan acara peresmian ini, Perwakilan DPD/DPC PPWI se-Sumatera Barat, Laskar Merah Putih, Rombongan XTC Tanah Datar dan Sawahlunto serta undangan lainnya.


Seusai acara Ketum juga memberikan arahan dan pencerahan kepada Pengurus dan Anghota PPWI Sawahlunto yang baru dilantik.


Dalam arahannya Ketum menekankan agar PPWI selain sebagai Pewarta juga mampu melakukan aktivitas dan kegiatan lain yang bermanfaat baik untuk Anggota maupun masyarakat umum.


"Karena PPWI ini mewadahi dan menaungi seluruh elemen masyarakat, tidak hanya insan Pers/Jurnalis, maka ke depannya saya berharap rekan-rekan di Sawahlunto mampu melakukan kegiatan yang dapat menghasilkan pundi-pundi rupiah.Sehingga organisasi PPWI ininbenar-benar sebagai wadah yang bisa membantu mensukseskan kehidupan anggota dan bermanfaat bagi masyarakat banyak.Dengan menghidupkan kegiatan di organisasi tidak tertutup kemungkinan kita bisa membuka lapangan pekerjaan, yang selain menyelamatkan perekonomian anggota juga bisa membantu masyarakat" tegas Ketum.


Ketum berpesan agar selalu menjaga kekompakan, sinergi dan koordinasi dengan Pengurus Pusat maupun Daerah dan juga Pemerintah Daerah agar visi misi organisasi tercapai dengan baik.(Z.Z.Dt.Malako)

No comments:

Post a Comment

About Me


Bofet%2BHP
BOFET HARAPAN PERI JL. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
SELAMAT DATANG DI SEMOGA BERMANFAAT!