Breaking News

February 14, 2021

Kabag Kesra Pemko Pariaman Buka Perlombaan Antar Murid Madrasah Qur'an


FS.Pariaman(SUMBAR)-Walikota Pariaman yang diwakilli Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Sekretariat Kota Pariaman Syamsuardi menghadiri dan sekaligus membuka perlombaan antar murid madrasah Qur’an binaan Yayasan Haji Bagindo Dahlan Abdullah yang diselenggarakan di Mesjid Darul Ma’arif Kelurahan Pondok II Kecamatan Pariaman Tengah Kota Pariaman hari ini, Minggu (14/2).


Dalam sambutannya, Syamsuardi memberikan apresiasi dan penghargaan atas terselanggaranya perlombaan ini serta memberikan semangat kepada seluruh peserta lomba.


“Hari ini Yayasan Haji Bagindo Dahlan Abdullah mengadakan lomba antar murid madrasah Qur’an. Ini merupakan kegiatan yang sangat baik untuk memancing semangat adik - adik peserta agar fokus dalam mempelajari ilmu Al-Qur’an dan menunjukkan kebolehannya dalam hafalan Al-Qu’an. Pemerintah Kota Pariaman akan selalu mendukung kegiatan seperti ini agar putra putri Kota Pariaman bisa menjadi Hafiz dan Hafizah nantinya. Untuk pemenang pada lomba, Walikota Pariaman akan memberikan hadiah berupa menginap 1 (satu) malam di Hotel Safari Inn Kota Pariaman, “ ungkapnya.


Pemerintah Kota Pariaman dibawah kepemimpinan Genius Umar dan Mardison Mahyuddin mempunyai Visi Misi mewujudkan kota perdagangan dan Jasa yang religius, berbudaya, berkarakter islami dan Al-Quran. Ini telah dibuktikan dengan beberapa lengkah yang dilakukan Pemko Pariaman, antara lain Pemerintah Kota (Pemko) Pariaman telah melaunching Tahfiz read Al Qur’an tingkat Kecamatan Pariaman Selatan dan Pariaman Timur,  Pemko juga telah mengeluarkan Perda No.6 tahun 2009 tentang baca tulis al-quran, menggalakan kegiatan Maghrib Mengaji di tengah-tengah lingkungan masyarakat Kota Pariaman dan ditambah dengan program Subuh Indah Penuh Berkah (masih puber).


“Ada 3 program unggulan di bidang Al-Qur’an yaitu read Al-Qur’an centre, kedua Pembina pondok Al-Qur’an atau rumah tahfiz didesa, lurah bahkan disekolah dan ketiga memilih penyuluh agama desa lurah se Kota Pariaman. Tahun ini Kota Pariaman juga akan mengikuti Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) ke- 39 Provinsi Sumatera Barat yang dilaksanakan di Padang Panjang. Kota Pariaman akan mengikuti 38 cabang dengan jumlah peserta 70 orang Qori Qoriah, hafiz hafizah dan khat khattah, “ tambanya.


Ia juga mengatakan bahwa Kota Pariaman dalam tahun ini akan membuka Pondok Al-Qur’an dan membina hafiz hafizah setiap tahunnya. Untuk pemenang I, II dan III pada lomba antar murid madrasah Qur’an ini nantinya akan digabungkan dengan hafiz hafizah Kota Pariaman untuk mendapat binaan sehingga akan kita ikutkan pada seleksi MTQ ke-39 tingkat Provinsi.


“Pada Tahun 2019 sebanyak 1217 orang siswa-siswi Tahfizh mengikuti wisuda Tahfizh Santri Read Al-Qur’an Center Angkatan I Tahun 2019 Kota Pariaman. Rencananya Tahun 2020 kita lakukan kembali namun karena adanya pendemi covid-19 wisuda dibatalkan. Tahun 2021 kita kembali akan melakukan pendataan keseluruh yayasan, madrasah atau tempat mengaji untuk dilakukan wisuda massal pada festival Muharaam Kota Pariaman dan Kota Pariaman mempunyai target akan melakukan wisuda sebanyak 2000 orang, “ terangnya.


Anak - anak santri mepunyai tugas dan kewajiban kepada Al-Qur’an. Ada 4 tugas yang wajib dilaksanakan, yaitu mempelajari, membaca, mengajarkan dan mengamalkan. Allah akan berikan 4 hal bagi anak santri yang melaksanakan tugas dan kewajibanya, antara lain kehidupan yang beruntung, rezeki yang mulia, badan sehat, otak cerdas, derajat yg mulia dan dosa diampuni.


“Lomba ini diikuti oleh 68 orang peserta dengan 3 (tiga) jenis yang dilombakan.  Hafiz 5 juz, 1 Juz dan tilawah. Untuk semua peserta, tetap konsentrasi sehingga bisa menampilkan yang terbaik. Sekali lagi kami Pemko Pariaman berterima kasih kepada Yayasan Haji Bagindo Dahlan Abdullah dan keluarga besar atas kontribusinya selama ini kepada Pemko Pariaman,“tutupnya.(war)

No comments:

Post a Comment

About Me


Bofet%2BHP
BOFET HARAPAN PERI JL. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
SELAMAT DATANG DI SEMOGA BERMANFAAT!