Breaking News

April 7, 2021

Bekerjasama dengan IAIN Batusangkar, Pemkab Tanah Datar Gelar Pelantikan Guru Tahfizh Profesional


FS.Tanah Datar(SUMBAR)-Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tanah Datar melaksanakan Program Pendidikan Guru Tahfizh (PPG).Program ini dilaksanakan dalam rangka mencetak Guru-Guru Tahfizh yang profesional demi mewujudkan program Kabupaten Tahfizh yang telah dicanangkan oleh Pemkab Tanah Datar.


Hari ini, Rabu (07/04/2021) Bupati Tanah Datar Eka Putra yang diwakili Asisten I Drs. Suherman dan Rektor IAIN Batusangkar Dr.Marjoni Imamora, M.Sc yang diwakili Wakil Rektor III Dr.Sirajur Munir, M.Pd bersama Yayasan Hj. Syafirah Ghani resmi melantik 20 Guru Tahfizh Profesional Angkatan Pertama (I).


Acara ini juga sekaligus pembukaan untuk Angkatan II, yang juga dihadiri Ketua MUI Tanah Datar Drs.H.Masefni, MS, Pimpinan BAZNas, Direktur Pascasarjana, para Dekan serta undangan lainnya.


Kabag Kesra Setdakab Tanah Datar yang juga sekaligus Ketua PPG Tahfizh mengatakan " Perkembangan Rumah Tahfizh di Tanah Datar cukup pesat, sehingga membutuhkan Guru Tahfizh yang profesional. Program yang simulai sejak 2016  dengan 6 unit Rumah Tahfizh, saat ini Alhamdulillah sudah mencapai 239 Rumah Tahfiz dengan Santri 9373 orang.Saarbini santri hanya dibina dengan semangat Guru yang mandiri. karena itu Program PPG ini kita cetuskan untukwlahirkan Guru Tahfizh yang profesional".


H. Afrizon juga mengucapkan terima kasih kepada Yayasan Hj. Syarifah Ganinyang telah dan IAIN Batusangkar yang telah mendukung Program Tahfizh di Tanah Datar.


"Meski dengan jumlah Panitia yang minim, hanya 5 orang, tapi Alhamdulillah Program ini terlaksana dengan baik, dan hari ini kita berhasil sukses melakukan Pelantikan Guru Tahfizh pRofesional Angkatan I" sambungnya.


Wakil Rektor III Dr.Sirajur Munir mengatakan" Pimpinan IAIN Batusangkar mengikuti dari awal mulai perencanaan dan pelaksanaan serta peliputan program ini.Ini merupakan satu sistem dan pekerjaan yang luar biasa, walau minim sumberdaya, Panitia PPG Tahfizh mampu menunjukkan kinerja maksimal dan sukses lantik Angkatan Pertama".


Sirajur Munir juga mengimbau agar para lulusan selalu kompak bersama Komunitas Penghafal dan mengabdikan diri untuk kemajuan Tahfizh Tanah Datar.


"Kita berharap kerjasama antara IAIN Batusangkar bersama Pemkab Tanah Datar dan Yayasan terus berlanjut untuk mendukung Tanah Datar sebagai "Kabupaten Tahfizh" pungkasnya.


Sementara Bupati Eka Putra melalui Asisten I Drs.Suherman menyampaikan terima kasih atas dukungan dan kerjasama IAIN Batusangkar dan Yayasan Hj. Syarifah Gani dalam mendukung program Tahfizh Tanah Datar.


"Kegiatan sertifikasi Guru Tahfizh ini adalah yang pertama di Indonesia yang berkolaborasi dengan Perguruan Tinggi. Kita apresiasi Panitia PPG yang bekerja ikhlas walaupun dengan keterbatasan. Dan selamat kepada Guru Tahfizh" pungkasnya.(Z.Z)

No comments:

Post a Comment

About Me


Bofet%2BHP
BOFET HARAPAN PERI JL. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
SELAMAT DATANG DI SEMOGA BERMANFAAT!