Breaking News

June 8, 2021

Kadis PMD Sumbar : Kader Posyandu Diharapkan Jadi Garda Terdepan Pencegahan Covid-19


FS.Padang(SUMBAR)-Hampir 150 orang Kader Posyandu terpilih dan Pokjanal (Kelompok Kerja Operasional) Posyandu yang berasal dari Kabupaten Padang Pariaman menyatakan kesiapannya menjadi pelopor pencegahan Covid-19 di tingkat jorong dan nagari, terutama dengan meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap protokol kesehatan dalam kehidupan sehari-hari.


Demikian terungkap dalam dialog dan diskusi Acara Peningkatan Kapasitas Pokjanal, Pokja Posyandu dan Kader Posyandu Angkatan I/2021 yang dilaksanakan Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Sumbar yang berlangsung di Hotel Premiere Grand Zuri Padang, 7-9 Juni 2021.


Kader Posyandu peserta Peningkatan Kapasitas ini bertekad menjadi contoh, sehingga dapat mengajak lebih banyak masyarakat untuk peduli protokol kesehatan dalam menghadapi pandemi Covid-19 yang makin melumpuhkan ekonomi keluarga ini.


"Kita tidak bisa mengabaikan protokol kesehatan sebab Covid-19 ini adalah nyata, sudah banyak yang terpapar bahkan sampai meninggal dunia. Hanya dengan protokol kesehatan kita dapat mencegah Covid-19. Karena itu jangan sampai ada pula Kader Posyandu di Sumatera Barat yang tidak percaya adanya Covid-19," kata Kepala Dinas PMD Sumbar Drs. H. Syafrizal Ucok, MM ketika membuka Acara Peningkatan Kapasitas ini, Senin (7/6) malam.


Ditambahkan Syafrizal Ucok, sebagai mitra Pemerintahan Desa seyogyanya Posyandu bersama dengan seluruh Pokja dan Kader terdepan dalam pengelolaan layanan kesehatan dasar dan layanan sosial dasar di tengah masyarakat.


Diingatkan oleh Kadis PMD agar Pokjanal, Pokja dan Kader Posyandu selalu bersemangat, apalagi di masa pandemi ini. Karena Posyandu sebagai UKBM (Usaha Kesehatan Bersumberdaya Masyarakat) adalah mitra potensial dalam pembangunan sumberdaya manusia di jorong dan nagari.


Harapan yang sama juga diungkapkan Anggota DPRD Provinsi Sumbar Dra. Sitti Izzati Aziz, yang menjadi nara sumber sekaligus wakil rakyat yang telah memperjuangkan Dana Pokok Pikiran untuk Peningkatan Kapasitas Posyandu ini.


"Saya akan terus memperjuangkan program-program Pemprov yang berkaitan dengan peningkatan kemampuan dan kesejahteraan Kader Posyandu. Sebagai wakil rakyat perempuan saya akan konsisten bersama ibu-ibu Kader Posyandu," kata Sitti Izzati Aziz, yang berasal dari Fraksi Partai Golkar ini.


Sementara itu Ketua Panitia Acara Peningkatan Kapasitas ini Dra. Hendrawatia Roza, M.Si., berharap para peserta yaitu kader Posyandu terpilih, Pokja Posyandu dan Pokjanal Posyandu dari 9 kecamatan di Kabupaten Padang Pariaman dapat meningkat kapasitas dan kemampuannya dalam pengelolaan Posyandu. Juga dapat pula menjalin hubungan intens antar Pokjanal yang ada.


Hendrawati Roza yang juga Kabid Kelembagaan Masyarakat dan Adat Dinas PMD Sumbar ini juga berharap peserta peningkatan kapasitas dapat menjadi tempat bertanya dan berbagi informasi kepada kader Posyandu lain yang belum mengikuti Bimtek. (Mak)

No comments:

Post a Comment

About Me


Bofet%2BHP
BOFET HARAPAN PERI JL. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
SELAMAT DATANG DI SEMOGA BERMANFAAT!