Breaking News

July 1, 2021

SMA N 2 Pariaman Buat Aplikasi Managemen Sekolah yang Terintegrasi

Kepala SMA N 2 Pariaman, Jaslidar


FS.Pariaman(SUMBAR)-Wabah pandemi covid-19 yang melanda dunia telah berlangsung selama 1 tahun lebih, dan berdampak keseluruh sendi kehidupan tidak hanya pada ekonomi namun juga pada dunia pendidikan.


Kepala SMA N 2 Pariaman, Jaslidar mengakui hal itu, bahwa pandemi covid ini jelas berdampak terhadap dunia pendidikan, terutama jika ditinjau dari efektifitas PBM (Proses Belajar Mengajar).


"Sangat tidak efektif, kenapa? karena terkadang dalam suasana belajar tatap muka, secara tiba-tiba dihentikan disebabkan adanya wabah Covid," ujarnya.


Yang kedua lanjut Buk Adek sapaan Akrab Kepsek SMA N 2 ini, kalaupun ada tatap muka itupun tidak afektif karena penyampaian materi yang seharusnya 1 jam, dikurangi menjadi 30 menit.


Lebih lanjut, dan itupun ketika siswa hadir dalam waktu 30 menit di sekolah, merekapun hanya mendapatkan giliran secara shitf. Satu minggu masuk dan satu minggu belajar dirumah.


"Kemudian menyangkut daya serap personal siswa juga terganggu, disebabkan komunikasi antara guru dan siswa tidak berjalan sebagaimana biasanya. Terkadang hanya sebatas pemberian tugas, sedangkan dalam belajar itu dibutuhkan komunikasi yang berkesinambungan," pungkasnya.


Misalkan lanjutnya, ada siswa yang ingin mengexplore karyanya, maka dibantulah oleh guru untuk mengarahkannya. Namun disaat pandemi itu sulit untuk bisa dilaksanakan.


"Untuk penilaian prestasi personal siswa secara akademis sebagaimana diatur dalam ketentuan. Kita bisa melakukan penilaian dari portofolio, tugas sekolah dan ujian," ulasnya.


Sedangkan untuk non akademis kita masih bisa mengelola siswa secara individual, misalkan prestasi lomba FL2SN yang masih bisa di lakukan pembinaan secara perorangan.


Solusinya lanjut Jaslidar, menagemen sekolah. "Disekolah kita buat managemenya sedemikian rupa agar PBM tidak terganggu. Contoh dalam menangani kehadiran siswa baik melalui daring maupun Luring, Of line dan Online kita membuat sistem E-Laening" terangnya.


Jadinya lanjut dia, tersistem dalam satu sistem dimana dalam sistim itu terkumpul seluruh kegiatan PBM. Selanjutnya kita juga membuat managemen berbasis aplikasi.


"Jadi para gurulah membuat aplikasi yang tersistem itu. Karena dengan adanya Covid saat ini, managemen sekolah itu harus ditingkatkan kearah yang lebih terintegrasi kedalam satu basis data. Sehingga apapun data yang diperlukan nantinya bisa kita lihat dalam satu sistim yang ada tersebut," tutup Jaslidar. (war)

No comments:

Post a Comment

About Me


Bofet%2BHP
BOFET HARAPAN PERI JL. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
SELAMAT DATANG DI SEMOGA BERMANFAAT!