Breaking News

Thursday, March 26, 2020

Ketua TP PKK Pasbar Sifrowati Berikan Bantuan Pada Korban Kebakaran Rumah


FS.Pasaman Barat(SUMBAR)-Usai mendapat bantuan dari wali nagari Aua Kuniang, kali ini korban rumah terbakar 'Fajar' beserta keluarga mendapat bantuan pula dari Ketua TP PKK Pasaman Barat, Sifrowati Yulianto beserta Kepala Dinas Sosial Pasbar, Yonnisal, SH dan Kasi Kedaruratan Logistik BPBD Pasbar, M Fadil yang turun langsung ke lokasi kebakaran rumah di Plasma III, Aua Kuniang, Kamis (26/3).

Sifrowati menyampaikan bantuan ini adalah bentuk rasa kepedulian sekaligus ingin menyampaikan bela sungkawa atas musibah kebakaran rumah yang menimpa Fajar dan keluarga. 


"Kemarin sempat mendapat kabar bahwa ada kebakaran rumah. Maka dari itu, tersentuh hati ini dan ingin melihat secara langsung lokasi kejadian kebakaran. Siang ini kami beserta kepala Dinsos Pasbar dan BPBD Pasbar berniat datang dan ingin memberikan sedikit bantuan berupa kebutuhan bahan pokok, beras,mie instan,roti, matras,selimut dan lain-lain," kata Sifrowati.

Pada kesempatan itu Sifrowati juga mengucapkan turut berduka cita atas musibah yang menimpa Fajar dan keluarga.

"Semoga bantuan ini dapat mengurangi sesikit beban Fajar dan keluarganya. Selanjutnya kami ucapkan kepada keluarga Fajar agar tabah dan sabar menghadapi cobaan. Karena musibah juga merupakan peringatan dari Allah SWT yang mana kita mesti harus lebih dekat lagi kepada Nya," papar Sifrowati.

Menurut keterangan korban Fajar yang berasal dari Kota Padang yang berprofesi sebagai buruh tani itu, rumah yang tersebut adalah milik bapak Jon Heri (59) yang sekarang tinggal di Bukittinggi.

"Naasnya, belum genap satu minggu rumah ditempati sudah terbakar akibat konsletting listrik di puncak atas atap rumah ,yang mana di waktu itu Rabu (25/3) Jam 18.30 di waktu saya pergi sholat Magrib ke mesjid dan istri saya Velni (25) dan tiga orang anak saya saat itu sedang berada di rumah kakaknya di sebelah rumah, "kata Fajar.(mukhlis)

No comments:

Post a Comment

About Me


Bofet%2BHP
BOFET HARAPAN PERI JL. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
SELAMAT DATANG DI SEMOGA BERMANFAAT!