Breaking News

October 7, 2020

Wako Deri Asta, SH Hadiri Launching Inna Ombilin Heritage Hotel Sawahlunto



FS.Sawahlunto(SUMBAR)-
Walikota Sawahlunto Deri Asta, SH hadiri Launching Launching Inna Ombilin Heritage Hotel  . Menurut keterangan Humas Kota Sawahlunto dalam rilisnya pagi ini acara Launching Inna Ombilin Heritage Hotel  digelar Selasa 06 Oktober 2020 kemaren .


Inna Ombilin Heritage Hotel  merupakan  hotel yang dikelola oleh jaringan Hotel Indonesia Group (HIG). Untuk tahap awal ini hotel tersebut menyediakan 17 kamar bertipe superior dan deluxe. Nantinya akan ditambah, sampai pada target jumlah kamar yaitu 100 kamar. 


Dalam sambutannya Walikorta Deri Asta menyebutkan bahwa  kehadiran Inna Ombilin Heritage Hotel di Sawahlunto memberikan peran strategis terutama dalam menunjang pariwisata di Kota Warisan Budaya Dunia versi UNESCO ini. 


“Saya teringat, pada penyelenggaraan iven Sawahlunto International Songket Silungkang Carnaval (SISSCA) 2019 lalu, serta beberapa iven lainnya, itu para tamu kita dari luar terpaksa menginap di Batusangkar dan Sijunjung karena pilihan hotel di Sawahlunto itu terbatas. Rasanya ini suatu kerugian bagi kita, sudah ada tamu yang datang namun tidak bisa kita optimalkan membelanjakan uang di Sawahlunto karena mereka tidak menginap di kota ini. Makanya, kini dengan dibukanya Inna Ombilin Heritage Hotel ini membuat hal itu tidak akan terjadi lagi karena sekarang kita sudah bisa memberikan tamu tempat menginap yakni hotel yang representatif ini” sebut Walikota Deri Asta.


Lebih jauh, Walikota mengatakan bahwa sesuai dengan perjanjian kerjasama sejak awal dengan Pemerintah Kota (Pemko) Sawahlunto, manajemen Inna Ombilin Heritage Hotel telah merekrut karyawan dari putra daerah Sawahlunto. Untuk sekarang ini, Walikota Deri Asta menyampaikan bahwa dirinya telah menerima laporan bahwa sudah ada 4 orang karyawan yang direkrut dari putra daerah. 


“Laporannya, kemaren itu sudah ada 21 calon karyawan yang mendaftar, difasilitasi test oleh Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu dan Naker (PMTSP Naker). Kemudian diseleksi oleh Manajemen Hotel, itu yang lulus ada 4 orang, sekarang sudah tercatat sebagai karyawan untuk Inna Ombilin Heritage Hotel ini” tambahnya . 


Kepala Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu dan Naker (PMTSP Naker)  Kota Sawahlunto Dwi Darmawati, menyatakan bahwa 4 orang putra daerah Sawahlunto yang lulus diterima sebagai karyawan di Inna Ombilin Heritage Hotel tersebut adalah ; Wimbi Ardian, Syukri Handal, Hari Guntoro dan Intan Tiara Orari. 


Sebelumnya, di Sawahlunto sudah ada 1 hotel yakni hotel Parai yang dikelola dibawah jaringan El Jhon. Selain hotel itu, opsi lainnya bagi tamu untuk menginap adalah homestay – homestay yang tersedia cukup banyak di ‘Kota Arang’ itu. 


Manajer Inna Ombilin Heritage Hotel Budi Rizki, mengatakan bahwa hadirnya Inna Ombilin Heritage Hotel bukan untuk bersaing dengan homestay – homestay di Sawahlunto sebab hotel menurutnya punya segment market yang berbeda dengan homestay. 


”Kita ada untuk melengkapi dan mewarnai pilihan akomodasi di Kota Warisan Budaya Dunia versi Unesco ini. Jadi kita berkolaborasi, ke depannya kami sedang mencari cara bagaimana bisa bekerjasama juga dengan Usaha Kecil Menengah (UKM) di sini,” kata Budi Rizki. 


Ditambahkan Budi, untuk Inna Ombilin Heritage Hotel ini mengikuti Standar Operasi Prosedur (SOP) terbaru dari manajemen Hotel Indonesia Group (HIG) pusat. Sementara menyikapi masa pandemic Covid – 19 sekarang, Inna Ombilin Heritage Hotel menerapkan standar protokol kesehatan sesuai kaidah yang dihimbau pemerintah. (Z.Z)

No comments:

Post a Comment

About Me


Bofet%2BHP
BOFET HARAPAN PERI JL. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
SELAMAT DATANG DI SEMOGA BERMANFAAT!