Breaking News

December 6, 2021

Disparpora Pessel Minta Desa Wisata Maju Bergerak Inovatif

                                                        06 Desember 2021

FS.Padang(SUMBAR)-Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Disparpora) Kabupaten Pesisir Selatan menginginkan setiap desa wisata mampu bergerak inovatif sesuai kearifan lokal, Senin (6/12).


Lebih dari itu, bagaimana Pesisir Selatan yang kaya akan potensi wisata mampu menciptakan wisata murah. 

Hal itu bukan tidak mungkin, karena dengan pengelolaan desa wisata yang optimal dengan segala pesona dan keunikannya, pengunjung lokal tidak perlu lagi berwisata jauh-jauh dengan mengeluarkan biaya yang cukup mahal.

"Ini perlu kita dorong agar masyarakat bisa berwisata tanpa harus berbiaya mahal. Sebab berwisata itu sudah menjadi kebutuhan setiap orang, sehingga masyarakat dengan ekonomi menengah kebawah bisa menikati tanpa perlu keluar jauh-jauh," jelas Suhendri, Kepala Disparpora Pesisir Selatan.

Untuk mendongkrak kemajuan dan menarik minat pengunjung, maka pembangunan infrastruktur dasar di desa wisata tersebut perlu didukung melalui sentuhan dana desa.

"Kita ingin dalam APB Nagari mengintervensi anggaran untuk pembangunan infrastruktur dasar di desa wisata. Dan itu belanja wajib karena sudah dimasukkan ke dalam Perbup," jelasnya.

Suhendri meyakini ketika pembangunan infrastruktur dasar terlengkapi diharapkan muncul kunjungan lokal dengan biaya murah serta menggeliatkan ekonomi di tingkat nagari di tempat wisata itu sendiri.

Disamping itu, Disparpora mendorong minimal setiap kecamatan di negeri berjuluk sejuta pesona tersebut memiliki desa wisata. Anak-anak muda yang tergabung dalam Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) juga aktif untuk memajukan desa wisata di masing wilayah.

Sebelumnya diketahui terdapat tiga belas desa wisata yang bakal dikukuhkan oleh Bupati Pesisir Selatan. Diantaranya : 

1. Kecamatan Koto XI Tarusan, yaitu Kampung Sulaman Banyangan, Nagari Sungai Nyalo, Nagari Sungai Pinang, Sarasah Sigunur Tua

2. Kecamatyan IV Nagari Bayu, yaitu Kampung Dilan

3. Kecamatan IV Jurai yaitu, Kampung Batik Lumpo, Limau Gadang Lumpo, Salido Sari Bulan

4. Kecamatan Ranah IV Hulu Tapan, yaitu Sako, Sungai Gambir

5. Kecamagan Lunang, yaitu Wisata Budaya Mande Rubiah

6. Kecamatan Batang Kapas , yaitu Labuang Baruak, Koto Nan Duo, Sungai Tawa Indah, Koto Nan Duo
 
7. Kecamatan Sutera, yaitu, Penangkaran Penyu, Ampiang Parak.(dan/hms pessel)

No comments:

Post a Comment

About Me


Bofet%2BHP
BOFET HARAPAN PERI JL. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
SELAMAT DATANG DI SEMOGA BERMANFAAT!