Breaking News

March 7, 2023

Puluhan Warga di Pasaman Diduga Keracunan Setelah Menyantap Makanan Saat Pengajian

Kondisi para pasien yang diduga keracunan saat dirawat di Rumah Sakit

FS.Pasaman(SUMBAR)-
Sebanyak 97 orang warga Kampung Durian Kadap - Saba Balik, Jorong Durian Kadap, Nagari Bahagia, Kecamatan Padang Gelugur, Kabupaten Pasaman, Sumbar diduga mengalami keracunan makan.

Puluhan warga ini diduga mengalami keracunan usai menyantap makanan pecal, bakwan dan semangka saat mengikuti pengajian wirid Yasin dan penyambutan bulan suci Ramadhan pada Minggu sore, 5 Maret 2023.

Hal itu disampaikan Wali Nagari Bahagia Padang Gelugur, Kecamatan Padang Gelugur Kabupaten Pasaman, Ali Fitra  pada media, Selasa (7/3/2023).


Menurut Ali Fitra, sampai saat ini yang telah dirawat dan terdata di Rumah Sakit Ibnu Sina dan Rumah Sakit Pratama  sebanyak 97 orang. Sementara itu diperkirakan warga yang diduga keracunan sebanyak 120 orang.


Ia juga menyampaikan warga diduga keracunan tersebut mulai anak - anak sampai orang dewasa, yang saat ini 10 orang warga telah di larikan ke Rumah Sakit.

Tidak tertutup kemungkinan, siang dan malam ini  akan bertambah juga. Dikarenakan masih banyak anak anak sekolah yang belum mau di rawat di karenakan saat ini sedang mengikuti ujian tengah semester ( UTS)," ujarnya.

Wali Nagari menjelaskan setelah mengikuti pengajian sejumlah warga telah merasakan sakit perut, tetapi karena alasan tidak ada biaya berobat warga tidak mau berobat ke Rumah Sakit.

Alhamdulillah, setelah Pemerintah Daerah Kabupaten Pasaman membiayai pengobatan, warga langsung melakukan pengobatan ke Rumah Sakit Ibnu Sina Panti  dan Rumah Sakit Pratama Padang Gelugur," tutupnya. (BZ).

No comments:

Post a Comment

About Me


Bofet%2BHP
BOFET HARAPAN PERI JL. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
SELAMAT DATANG DI SEMOGA BERMANFAAT!