Breaking News

May 20, 2023

Walikota Solok dan Ketua DPRD Hadiri Pembukaan Latsitardanus LXIII

Walikota Solok dan Ketua DPRD Saat Menghadiri Pembukaan Latsitardanus

FS.Kota Solok (SUMBAR) - Wali Kota Solok, H.Zul Elfian Umar hadiri upacara pembukaan Latihan Integrasi Taruna Wreda Nusantara (Latsitardanus) ke-43, di halaman Istana Gubernur Sumatera Barat, pada Jumat 19 Mei 2023.


Panglima TNI, Laksamana TNI Yudo Margono mengatakan Latsitardanus merupakan realisasi kegiatan integratif Taruna Akademi TNI dan akademi  kepolisian yang diselenggarakan setiap akhir pendidikan.


Diharapkan kegiatan ini dapat menjadi momentum sekaligus  untuk membangun secara sinergitas antara TNI-Polri dan masyarakat.


Melalui kerja nyata kita lihat di lapangan untuk Latsitarda menjadi sarana yang terbaik memupuk dan memantapkan kegiatan kemanunggalan TNI dengan rakyat, jelas Yudo Margono.


Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengatakan Latsitardanus bertujuan untuk menumbuhkan kembangkan jiwa perjuangan, cinta tanah air dan semangat gotong royong bagi para taruna dan mahasiswa.


Dimana dalam kegiatan ini para peserta akan melakukan berbagai kegiatan sosial kemasyarakatan dengan sasaran fisik dan non fisik, seperti perbaikan fasilitas umum, bakti sosial, perbaikan rumah tidak layak huni dan berbagai kegiatan sosial kemasyarakatan lainnya. (Am/Fs).


No comments:

Post a Comment

About Me


Bofet%2BHP
BOFET HARAPAN PERI JL. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
SELAMAT DATANG DI SEMOGA BERMANFAAT!