Breaking News

Tuesday, June 13, 2023

Anis Pilih Tidak Komentar, Saat Dimintai Tanggapapan Rencana Pertemuan AHY dan Puan Maharani

Foto Anis Rasyid Baswedan

Reportase Sumbar.Solo---Bakal calon presiden Koalisi Perubahan Anies Baswedan memilih bungkam saat dimintai tanggapan soal rencana pertemuan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dengan Ketua DPP PDI Perjuangan (PDIP) Puan Maharani.



Pertanyaan seputar rencana pertemuan petinggi PDIP dan Partai Demokrat itu dilontarkan sejumlah wartawan kepada Anies seusai menjadi penguji dalam Sidang Terbuka Pertanggungjawaban Disertasi Karya Seni Promosi Doktor Pascasarjana Institut Seni Indonesia (ISI) Surakarta di Solo, Senin, 12 Juni 2023.


"Ini lagi ujian doktor lho," jawab Anies menanggapi pertanyaan tentang rencana pertemuan Puan dan AHY tersebut.


Meski sempat enggan menanggapi pertanyaan seputar politik, Anies akhirnya memberikan sedikit komentarnya saat ditanya tentang siapa calon wakil presiden yang akan mendampinginya. 


Mantan Gubernur DKI Jakarta itu mengatakan jika sudah tiba waktunya pasti publik mengetahuinya.  


"Ya seru dong. Ya nanti begitu waktunya ada (diumumkan)," ucap Anies menjawab beberapa pertanyaan wartawan. 



Namun saat ditanya apakah ia tidak khawatir jika nama AHY disebut-sebut oleh PDIP sebagai cawapres Ganjar, lagi-lagi Anies enggan memberikan tanggapan. 


Ia hanya mengucapkan terima kasih kepada segenap wartawan yang telah meliput kegiatan di Kampus ISI Surakarta pada hari itu. 


Sebelumnya Sekretaris Jenderal Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto mengatakan belum dapat memastikan partainya bakal bekerja sama dengan Partai Demokrat pada Pilpres 2024. 


Menurut Hasto, pertemuan dirinya dengan Sekjen Partai Demokrat Teuku Riefky Harsya semalam masih tahap awal.


Kerja sama PDIP dan Demokrat, menurut dia, baru akan dibahas lebih komprehensif setelah Puan Maharani dan AHY bertemu. 


"Ya ini kan baru tahap awal, ya. Masih ada tahap-tahap selanjutnya. Sama ketika kita bertemu dengan PAN itu kan baru pertemuan pertama, nanti ada pertemuan lebih lanjut antara Mbak Puan dengan Mas AHY. 


Sehingga dari situ lah komunikasi terbangun, ada mekanisme, ada contact person antar kedua partai," kata Hasto di Gedung KSP, Jakarta Pusat, Senin, 12 Juni 2023. (Tip/Tpo)


No comments:

Post a Comment

About Me


Bofet%2BHP
BOFET HARAPAN PERI JL. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
SELAMAT DATANG DI SEMOGA BERMANFAAT!