Breaking News

Friday, September 15, 2023

Subuh Mubarak UNP Pagi Ini : Wakaf Produktif untuk Kemajuan Umat


FS.Padang(SUMBAR)-
Kegiatan Subuh Mubarak yang sudah rutin dilaksanakan telah memberikan banyak manfaat bagi sivitas akademika Universitas Negeri Padang (UNP). Untuk itu, mari kita tingkatkan kehadiran sivitas akademika pada kegiatan Subuh Mubarak ini.

Demikian disampaikan oleh Rektor Universitas Negeri Padang yang diwakili oleh Wakil Rektor I Dr. Refnaldi, M.Litt. dalam sambutannya pada kegiatan Subuh Mubarak yang dilaksanakan secara luring pada Jumat (15/9) bertempat di Masjid Raya Al-Azhar Kampus UNP Air Tawar Padang dan secara daring melalui zoom meeting. Kegiatan Subuh Mubarak pada Jumat pagi ini diselenggarakan oleh Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Negeri Padang.

Pada kesempatan itu Wakil Rektor I Dr. Refnaldi, M.Litt.menyampaikan ucapan terima kasih kepada Ustaz Dr. H. Japeri Jarab, M.M. yang merupakan Ketua MUI Kota Padang dan Dosen UIN Imam Bonjol Padang. Kegiatan Subuh Mubarak yang diselenggarakan setiap Jumat pagi dihadiri oleh Rektor, Wakil Rektor, Kepala Lembaga, Kepala Biro, Kepala UPT, Dekan, Wakil Dekan, Ketua Departemen, Koordinator Program Studi, dosen, tenaga kependidikan dan sivitas akademika Universitas Negeri Padang.

Ustaz Dr. H. Japeri Jarab, M.M. dalam ceramahnya dengan topik "Wakaf Produktif untuk Kemajuan Umat" menyampaikan bahwa manusia belum memiliki kesempurnaan hidup kecuali telah mewakafkan sebagian dari harta yang dimilikinya.

Lebih lanjut Ustaz Dr. H. Japeri Jarab, M.M. menyampaikan wakaf termasuk amal jahriyah dan sebagai pahala jahriyah di samping pahalanya mengalir kepada manusia ketika masih hidup di dunia namun juga mengalir pahalanya ketika manusia itu sudah berada di akhirat.

"Di Indonesia wakaf telah dilaksanakan secara lebih serius sejak adanya Undang-Undang tentang wakaf dan telah ada sejak tahun 2004," kata Ustaz Dr. H. Japeri Jarab, M.M.

Pada kesempatan itu, Ustaz Dr. H. Japeri Jarab, M.M. menyampaikan jika wakaf masyarakat Sumatera Barat terutama ASN dikelola secara lebih serius maka akan dapat dimanfaatkan terutama untuk pendidikan anak-anak dan dimanfaatkan untuk peningkatan ekonomi masyarakat Sumatera Barat.

"Untuk itu wakaf perlu dikelola oleh orang-orang yang berilmu dan orang-orang yang bertanggung jawab," tambah Ustaz Dr. H. Japeri Jarab, M.M. (ET)

No comments:

Post a Comment

About Me


Bofet%2BHP
BOFET HARAPAN PERI JL. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
SELAMAT DATANG DI SEMOGA BERMANFAAT!