Breaking News

Monday, April 28, 2025

Efisiensi dan Tertikan Aset, DPUTRP Solok Selatan Parkirkan Alat Berat


FS.Solok Selatan(Sumbar) -
 Setelah dilakukan inspeksi mendadak (sidak) ke Kantor Dinas Pekerjaan Umum, Tata Ruang dan Pertanahan (DPUTRP) Solok Selatan, jajaran dinas langsung menggelar gotong royong bersama para operator alat berat, Minggu (27/4/2025).

Gotong royong ini bertujuan untuk memindahkan seluruh unit alat berat yang selama ini diparkir di halaman kantor DPUTRP ke lokasi baru yaitu Warsob (Gudang Peralatan dan Workshop), yang terletak di belakang kantor dengan luas lahan sekitar 15x30 meter.

Tindakan ini merupakan tindak lanjut dari kebijakan Kepala Subbagian Kepegawaian dan Peralatan, Dedi Miswar, berdasarkan instruksi langsung dari Bupati Solok Selatan, Khairunas.

“Sudah empat hari ini kami mulai proses pemindahan. Semua alat berat seperti empat unit ekskavator dan empat unit mobil dump truck akan diparkir secara tertib di Worshoop ,” jelas Dedi saat dikonfirmasi di ruang kerjanya, Senin (28/4/2025)

Dedi juga menyampaikan terhitung mulai malam ini, sebanyak 12 orang operator alat berat dijadwalkan untuk piket malam secara bergilir. Menariknya, Dedi Miswar sendiri ikut turun langsung dalam jadwal piket tersebut.

“Meski sudah ada CCTV, kami tetap ingin membangun semangat kebersamaan dalam menjaga aset milik daerah ini, sekaligus mengawasi kantor kita bersama,” ujarnya.

Selain penertiban parkir alat berat, Dedi juga menyebutkan pihaknya kini mulai menerapkan sistem Penjaga Keamanan (PK) malam, yang sebenarnya sudah direncanakan sejak kantor ini ditempati pada tahun 2013. Namun, baru kali ini bisa direalisasikan di bawah kepemimpinannya.

“Kita ingin semua tertib dan rapi, termasuk jadwal penjagaan malam. Ini bentuk tanggung jawab dan kepedulian terhadap fasilitas pemerintah,” tutup Dedi. (Af)

No comments:

Post a Comment

About Me


Bofet%2BHP
BOFET HARAPAN PERI JL. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
SELAMAT DATANG DI SEMOGA BERMANFAAT!