Breaking News

Saturday, December 31, 2022

Kapolsek Tanjung Emas Pimpin Apel Gabungan Persiapan Pengamanan Natal dan Tahun Baru 2023


 


FS. Tanah Datar, (SUMBAR)- Dalam Rangka pengamanan  Natal dan Tahun  Baru (Nataru) tahun 2023 Polsek Tanjung Emas, Polres Tanah Datar menggelar Apel Gabungan Persiapan Pengamanan Natal dan Malam Pergantian Tahun, Sabtu (31/12/2022) di Halaman Mapolsek Tanjung Emas, Kecamatan Tanjung Emas, Kabupaten Tanah Datar.


 Apel Gabungan yang dipimpin langsung oleh Kapolek Tanjung Emas IPTU RUDI Hartono, SH dilaksanakan dalam rangka pengecekan dan pemeriksaan kesiapan pasukan yang akan bertugas dalam Operasi Lilin Singgalang 2022 yaitu pengamanan Natal Dan Tahun Baru.


Kapolsek Tanjung Emas IPTU Rudi Hartono, SH mengatakan  dalam Pengaman Natal dan tahun  baru ini, Jajaran Polsek Tanjung Emas, Forkopimca Tanjung Emas bersama Pemerintah Kecamatan dan Nagari akan selalu bahu membahu dalam menjaga situasi Kamtibmas di Wilayah Hukum Polsek Tanjung Emas.


" Saya bersama seluruh jajaran Polsek Tanjung Emas, Forkopimca, Pemerintah Kecamatan dan Nagari akan selalu berupaya memberikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat, terutama dalam perayaan Natal dan Tahun Baru ini" ujar Kapolsek, Sabtu malam (31/12) kepada Media ini.


Kapolsek Rudi Hartono juga katakan, Tim Gabungan yang diturunkan akan melakukan patroli keliling memantau dan mengamankan titik-titik keramaian dan kegiatan masyarakat.


Untuk Patroli Gabungan dilaksanakan dengan menggunakan Kendaraan Dinas  (Randis) roda 4 dan roda 2.


Turun hadir dalam pelaksanaan Apel Gabungan, Camat Tanjung  Emas, Staf Camat, Personil Polsek Tanjung Emas, Danramil Tanjung Emas  beserta Personilnya, Anggota Linmas, Anggota FKPM dan lainnya.


Selama giat berlangsung situasi dan kondisi berjalan lancar dan tertib.(ML) 

No comments:

Post a Comment

About Me


Bofet%2BHP
BOFET HARAPAN PERI JL. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
SELAMAT DATANG DI SEMOGA BERMANFAAT!