Breaking News

April 19, 2024

Pertama Kali Dilakukan di Solsel, Durian Unboxing Challenge

Tugu Durian di Pulau Mutiara Solsel

FS.Solok Selatan Sumbar) -
Salah satu bagian dari Festival Durian Solok Selatan 2024 adalah Lomba Memilih dan Membuka Durian Tercepat alias Durian Unboxing Challenge. 

Ini juga menjadi pertama kalinya lomba ini dilakukan dalam pelaksanaan Festival Durian. 

Lomba ini akan dilaksanakan di Pulau Mutiara, Lubuk Gadang Utara, Sangir, Jumat (19/4/2024). Pesertanya adalah siswa SMP dan SLTA sederajat di Solok Selatan.

Kepala Dinas Pendidikan melalui Sekretaris Dinas, Sendria Fardi mengatakan kegiatan ini masih dalam rangka Festival Durian Solok Selatan 2024 dengan melibatkan pelajar.

"Dalam lomba ini, setidaknya telah disediakan 100 buah durian yang akan diunboxing oleh peserta," kata Sendria di lokasi acara pagi ini. 

"Peserta Durian Unboxing ini akan ditantang mengendus durian yang bagus sehingga dapat menebak isi durian, membuka durian dan lainnya," terangnya lagi. 

Hadiah menggiurkan juga akan diberikan kepada lima peserta terbaik, yang disponsori oleh Bank Nagari dengan total hadiah senilai Rp 3,05 juta.

Peserta terbaik pertama akan mendapatkan hadiah sebesar Rp 1 juta, terbaik kedua Rp 800 ribu, ketiga mendapatkan hadiah Rp 600 ribu dan pemenang ke-4 dan ke-5 mendapatkan hadiah sebesar Rp 400 ribu dan Rp 250 ribu. Sementara juri kegiatan ini berasal dari Dinas Pertanian Solok Selatan. (Af)

No comments:

Post a Comment

About Me


Bofet%2BHP
BOFET HARAPAN PERI JL. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
SELAMAT DATANG DI SEMOGA BERMANFAAT!