Breaking News

Saturday, July 19, 2025

Semangat Fadly Amran Membangun Kota Padang Mirip Bagindo Aziz Chan


FS.Padang(SUMBAR) -
Wakil Wali Kota Padang Maigus Nasir menilai, Wali Kota Padang Fadly Amran adalah sosok yang mampu membawa semangat perjuangan, terutama dalam pembangunan. Semangat perjuangan itu mirip dengan sosok mantan Wali Kota Padang yang juga pahlawan nasional, Bagindo Aziz Chan.

“Semangat perjuangan Bagindo Aziz Chan terus diwujudkan dalam langkah konkret pembangunan Kota Padang di bawah kepemimpinan Wali Kota Fadly Amran. Bapak Fadly Amtran datang membawa semangat seperti Bagindo Aziz Chan,”ujar Maigus Nasir saat menjadi inspektur Upacara Peringatan Hari Gugurnya Pahlawan Nasional Bagindo Aziz Chan ke-78 di Lapangan Upacara Kantor Wali Kota Padang, Aie Pacah, Sabtu (19/7/2025).       

Semangat Fadly Amran, menurut Maigus Nasir, dapat terwujud dalam program unggulan Pemko Padang. Seperti peningkatan pendidikan dan kesehatan, digitalisasi layanan publik, reformasi birokrasi, pengembangan UMKM dan ekonomi kreatif.

“Termasuk penguatan identitas kota,” jelas wawako.

Maigus Nasir menegaskan bahwa semangat perjuangan Bagindo Aziz Chan mesti menjadi fondasi dalam membangun Kota Padang. Menurutnya, Bagindo Aziz Chan adalah pemimpin yang bukan soal kekuasaan. Akan tetapi soal pengorbanan.

“Membangun bukan sekadar mendirikan gedung, tapi menghidupkan harapan. Merdeka bukan hanya bebas dari penjajah, akan tetapi juga bebas dari kemiskinan, kebodohan dan ketertinggalan,” ujar Wawako Padang.

Sisi lain, Wawako Padang juga menyoroti peran generasi muda dalam meneruskan perjuangan dengan mendukung program, seperti “Smart Surau” sebagai bentuk inovasi pembangunan berbasis nilai agama dan buday. Maigus Nasir mengajak seluruh elemen masyarakat agar bersatu membangun Padang yang maju, inklusif, sejahtera, dan bermartabat.

“Kita tidak akan jadi kota besar bila melupakan sejarah. Kita tak akan jadi bangsa berjaya jika kehilangan semangat juang pahlawan. Maka kita warisi semangat Bagindo Aziz Chan dalam kehidupan nyata, jujur, tegas, berani, dan tulus dalam melayani,” tegasnya.(Charlie/Dito)

No comments:

Post a Comment

About Me


Bofet%2BHP
BOFET HARAPAN PERI JL. SAMUDRA No 1 KOMP. PUJASERA PANTAI PADANG
SELAMAT DATANG DI SEMOGA BERMANFAAT!